logo atas pa

Written by Dandi Narendra, S.H on . Hits: 597

2 Juni 2022 3

Bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Sinjai pada Kamis (2/6/2022), Ketua Pengadilan Agama Ibu Laila Syahidan, S.Ag., M.H., memimpin jalannya Rapat Monitoring dan Evaluasi Penyerapan Anggaran. Dihadiri oleh Sekretaris, Para Kasubbag dan pengelola anggaran, serta Hakim Pengawas Bidang Kesekretariatan, rapat berlangsung dengan sungguh-sungguh diikuti dengan penyampaian peserta rapat yang partisipatif. 

Selama rapat berlangsung, terdapat beberapa agenda yang menjadi pokok pembahasan terutama perihal realisasi anggaran yang hingga bulan Mei berlangsung masih terdapat beberapa item yang serapan anggarannya belum maksimal. Berangkat dari hal tersebut, masing-masing peserta rapat kemudian menyampaikan kendala dalam pelaksanaan penyerapan anggaran dan akan ditindaklanjuti dengan pengoptimalan pelaksanaan perencanaan anggaran yang telah ditetapkan.

Ketua Pengadilan Agama Sinjai menghimbau agar penyerapan anggaran yang masih kurang agar pada Triwulan II dapat terealisasi dengan maksimal, oleh karena itu agar segera direncanakan dan dilaksanakan kegiatan-kegiatan pemeliharaan yang prioritas. Harapannya dengan dilakukan rapat monitoring dan evaluasi ini secara berkala, maka secara terorganisir Pengadilan Agama Sinjai dapat mengetahui efektivitas penggunaan anggaran dan menghindari penumpukan serapan anggaran di akhir tahun. (DN)

Hubungi Kami

info6

Klik gambar untuk akses lebih lanjut

Media

 

Copyright © 2024 Pengadilan Agama Sinjai All Right Reserved